Langsung ke konten utama

Mahasiswa KKN Universitas PGRI Semarang Gelar Pelatihan Pemasaran dan Sosialisasi Bisnis Online bagi UMKM



Kendal  – Mahasiswa KKN Universitas PGRI Semarang bersama masyarakat Desa Tambahsari Kecamatan Limbangan, Kabupaten Kendal mengadakan kegiatan pelatihan pemasaran dan sosialisai bisnis online. Kegiatan tersebut berlangsung  di Aula Balaidesa Tambahsari, Sabtu (01/02)
Kegiatan ini bertujuan untuk memberi edukasi tentang pentingnya bisnis online untuk menjawab tantangan zaman yang semakin maju, segala kegiatan dilakukan secara online termasuk jual beli dan lain sebagainya. Maka dari itu mahasiswa KKN Univeritas PGRI Semarang mengelar kegiatan pelatihan tersebut.
Mahasiswa mengajak ibu PKK, karang taruna dan 35 pemilik UMKM ikut dalam pelatihan pemasaran dan sosialisasi bisnis online tersebut. Mahasiswa KKN UPGRIS mendatangkan narasumber yang berkecimpung dalam dunia IT sejak tahun 2000, Khoiriya Latifah, S.Kom., M.Kom adalah dosen Teknik Informatika di Universitas PGRI Semarang, dia menyelesaikan studi S1 dan S2 di UDINUS program studi Teknik Informatika pada tahun 2004 dan 2011. Pelatihan tersebut berlangsung sangat kondusif, meskipun diawal acara gerimis sempat mengguyur Desa Tambahsari namun semangat warga tidak pudar ketika narasumber mulai membuka materinya.
“Kami atas nama warga sangat berharap semoga pelatihan ini dapat membuka wawasan kami tentang pemasaran dan pengelolaan bisnis secara online,” kata Jiman selaku Kepala Desa Tambahsari.
Desa Tambahsari adalah desa yang memiliki kesenian yang beragam, selain itu olahan makanan yang bervariasi juga memperkaya potensi desa tersebut. Akan tetapi, minimnya edukasi mengenai pemasaran dan pengelolaan bisnis berbasis online masih menjadi kendala bagi desa ini. Berdasarkan hal tersebut mahasiswa KKN UPGRIS dibantu oleh perangkat desa mengadakan Pelatihan Pemasaran dan Sosialisai Bisnis Online (PERAN SONICE), guna meningkatkan potensi dan sumber penghasilan warga Desa Tambahsari.
E-commerce (electronic commerce) adalah pembelian, penjualan, pemasaran barang dan jasa melalui sistem elektronik seperti internet, televisi, world wide web, atau jaringan – jaringan komputer lainnya. Tujuan suatu perusahaan menggunakan sistem E-commerce adalah dengan menggunakan E-commerce maka perusahaan dapat lebih efisien dan efektif dalam meningkatkan keuntungannya.
“Dapat meningkatkan market exposure (pangsa pasar), transaksi online yang membuat semua orang di seluruh dunia dapat memesan dan membeli produk yang dijual hanya dengan melalui media komputer dan tidak terbatas jarak dan waktu,” tutur Khoiriya mengenai manfaat E-commerce dalam dunia bisnis.
Selain itu manfaat menggunakan E-commerce dalam dunia bisnis adalah menurunkan biaya operasional (operating cost), melebarkan jangkauan (global reach), meningkatkan costomer loyalty, semakin banyak manusia yang beraktifitas di rumah sengan internet dan dapat mengurangi kemacetan, mengurangi pengangguran, meningkatkan daya kreatifitas masyarakat berbagai jenis produk dapat dipasarkan dengan baik, sehingga akhirnya juga membantu pemerintah untuk menggairahkan perdagangan khususnya usaha kecil menengah.
“Saya sangat mengapresiasi acara yang diadakan mbak dan mas KKN disini, pelatihan ini sangat bermanfaat bagi kami pemilik usaha rumahan, apalagi untuk masalah pemasaran dan pengelolaan usaha kami ini agar bisa berkembang serta lebih baik lagi untuk kedepannya, apalagi ini dalam bidang online bisa menyebar luas dengan cepat,” kata Zuariyah pemilik UMKM. (RedG/Maritsa KN).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mengubah blog menjadi mesin uang

You probably know that while visits are nice, leads, well, are so much nicer. Simply put, blogging for the sake of driving more traffic to your website doesn’t cut it any more. You need to find a way to monetize your content. The real value lies in the ability to take this traffic and convert it into real leads, and eventually revenue, for your company. >  Learn how to monetize your content with Roojoom Back in 2014, HubSpot’s research found that marketers who prioritize blogging are  13 x more likely  to enjoy positive ROI. Not surprisingly, the same report found that marketers’ top two business concerns are increasing the number of leads generated, and turning those leads into customers. Once you’ve set your priorities straight, and start blogging at least once a week – if not twice or three times, it’s time to create a clear conversion path from your blog. This will help ensure that any top-of-the-funnel visitors can easily see what the next step is for th...

PERMASALAHAN DAN UPAYA PENGEMBANGAN UMKM

MAKALAH PERMASALAHAN DAN UPAYA PENGEMBANGAN UMKM Tugas Mata Kuliah  Ekonomi Kerakyatan Pembina : Dr. Sukidjo, M.Pd.   Disusun Oleh    : Dewi Mawadati    (14811134022) Luna Octaviana (14811134029) ADMINISTRASI PERKANTORAN D3 UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA 2015 BAB I     PENDAHULUAN A.      Latar Belakang UMKM (Usaha Kecil Mikro dan Menengah) memegang peranan yang sangat besar dalam memajukan perekonomian Indonesia.Selain sebagai salah satu alternatif lapangan kerja baru,UKM juga berperan dalam mendorong laju pertumbuhan ekonomi pasca krisis nmoneter tahun 1997 di saat perusahaan-perusahaan besar mengalami kesulitan dalam mengembangkan usahanya.Saat ini, UKM telah berkontribusi besar pada pendapatan daerah maupun pendapatan Negara Indonesia. UKM  merupakan suatu bentuk usaha kecil masyarakat yang pendiriannya berdasarkan inisiatif seseorang.Sebagian besar masyarakat bera...

Tren Penggunaan AI di Indonesia

  Artificial Intelligence kini menjadi topik pembicaraan banyak orang berkat popularitas Generative AI (GAI) seperti   Midjourney   dan   ChatGPT . Namun, sebenarnya, AI sudah digunakan sejak berpuluh-puluh tahun lalu. Selain itu, AI juga digunakan di berbagai bidang, dengan fungsi yang berbeda-beda pula. Di game, AI biasanya digunakan untuk menampilkan perilaku manusiawi dan responsif pada Non-Player Characters alias NPCs. Tak berhenti sampai di situ, AI kini juga bisa bermain game, layaknya manusia. Di 2017, AlphaGo buatan DeepMind berhasil mengalahkan pemain Go nomor satu di dunia,  Ke Jie . Sementara di 2019, OpenAI Five berhasil mengalahkan para pemain Dota 2 yang pernah menjadi juara dunia. Untuk mengetahui tren penggunaan AI di Indonesia, saya mengobrol dengan  Adhiguna Mahendra , Chief of Business, Product, and AI Strategy, Nodeflux. Awal Penggunaan AI di Indonesia Sebenarnya, AI sudah mulai digunakan di Indonesia sejak era 1980-an, u...