Perusahaan mana yang tidak ingin memiliki karyawan yang penuh dengan ide dan solusi baru? Kita semua pasti mengingingkan tingkat kreativitas yang tinggi di lingkungan kerja. Sayangnya, tidak semua orang sadar bahwa perusahaan mereka ikut andil dalam mencegah munculnya benih-benih kreativitas ini.
Agar lebih banyak orang dalam perusahaan menjadi lebih kreatif dan bersemangat hasilkan inovasi, cobalah memotivasi mereka dengan 4 cara berikut ini:
1. Berikan masukan atas ide baru: Menghasilkan ide dan solusi baru selalu membutuhkan tenaga, pikiran dan waktu. Karenanya pastikan bahwa jerih payah karyawan Anda hargai. Berikan masukan positif dan saran yang membangun.
2. Kenali dan berikan imbalan atas kolaborasi: Kreativitas mengharuskan adanya proses kerjasama. Biasanya ada pencetus ide dan yang lain sepakat kemudian mereka bahu membahu mewujudkannya. Anda bisa memberikan pengakuan untuk ide terbaik dari kelompok-kelompok kerja . Ini akan meningkatkan semangat untuk berkolaborasi.
Digitalisasi Usaha Mikro Kecil Menengah Indonesia. Kami membantu para pelaku bisnis untuk menggunakan teknologi digital untuk membantu, mengembangkan bisnis dan bahkan transformasi ke dunia digital. Twitter: @digi-um. Whatsapp: 08121057533